Pemahaman dunia Tuli dan Bahasa Isyarat Indonesia (Bisindo) melalui Workshop Bisindo

Pada sesi Workshop Bisindo, disuguhkan presentasi tentang pemahaman dunia Tuli, bagaimana cara berkomunikasi dengan Tuli serta mempelajari Bahasa Isyarat dasar untuk membangun hubungan komunikasi secara inklusif

Ingin Fasih Berbahasa Isyarat?

Memiliki kendala berkomunikasi dengan anak Tuli?

Kami menyediakan pengajaran Bahasa Isyarat Indonesia (BISINDO) dengan metode the Natural Approach, the Communicative Language Teaching dan Task-based Language Teaching yang menyenangkan dan interaktif.

Belajar Bahasa Isyarat Indonesia secara Eksklusif!

Tingkatkan skill Bahasa Isyaratmu secara konsisten dengan program kelas privat

Program Kelas Bahasa Isyarat PUSBISINDO

Tersedia berbagai pilihan program Bisindo yang dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan Anda.

Semua program kelas didampingi oleh guru Tuli yang berpengalaman:

Workshop Bisindo
  • Sesi workshop akan dihadiri 1 Narasumber dan 1 Guru Tuli dari Pusbisindo
  • Durasi sesi workshop Bisindo ialah 1 jam dengan rincian sebagai berikut:
    Orientasi budaya Tuli - 15 menit
    belajar Bisindo dasar - 35 menit
    Q&A (Tanya jawab) - 10 menit

  • Untuk sesi orientasi budaya Tuli dan sesi Q&A, diwajibkan pakai Juru Bahasa Isyarat (JBI)
Workshop Bisindo
Kelas Privat Online / Tatap muka
  • 1-5x per minggu sesuai jadwal yang disepakati murid dan guru
  • Anda dapat menentukan jumlah murid yang belajar dalam satu kelas (sendiri, berdua atau group) 
  • Guru Tuli berpengalaman dan interaktif
  • Mendapat sertifikat kelulusan sesuai level yang diambil
Kelas Privat Online / Tatap muka
Kelas Regular
Kelas Regular
  • 1 - 2x pertemuan per minggu sesuai jadwal yang sudah ditentukan oleh PUSBISINDO
  • Setiap kelas terdiri dari 15-20 orang per kelas
  • Guru Tuli berpengalaman dan interaktif
  • Mendapat sertifikat kelulusan sesuai level yang diambil.
Mentor Bisindo Eksklusif
Mentor Bisindo Eksklusif
  • Dimentor langsung oleh guru Tuli berpengalaman
  • Didampingi oleh Juru Bahasa Isyarat (JBI), untuk pemesanan
  • Jadwal sesi dapat diatur sesuai dengan kebutuhan peserta dan tergantung jadwal mentor
  • Apabila mau dilakukan mentoring dalam jangka waktu yang panjang, harga dapat dinegoisasikan
Kelas Privat/Eksklusif
Kelas Privat/Eksklusif
  • Tersedia rekaman sesi orientasi kelas 10 menit sebelum kelas dimulai
  • Diajarkan langsung oleh guru Tuli berpengalaman
  • Jadwal kelas fleksibel, sesuai dengan kebutuhan peserta kelas dan tergantung jadwal guru
  • 2 jam pertemuan dengan keseluruhan 11x pertemuan (sudah termasuk ujian akhir)
  • Dapat sertifikat kelulusan, dapat digunakan sebagai persyaratan untuk naik tingkat berikut
Mengapa Belajar BISINDO?

Mari berkomunikasi tanpa hambatan! Di Indonesia terdapat lebih dari 2.500.000 tuli dan Bisindo adalah bentuk komunikasi yang paling efektif serta tidak terbatas hanya untuk Tuli tetapi juga untuk semua orang. Selain untuk mengurangi hambatan dalam berkomunikasi dan mendukung lingkungan yang inklusif, mempelajari BISINDO juga mempunyai banyak manfaat. Apa saja? Mari kita simak di bawah ini!

Memperkaya Ekspresi
Memperkaya Ekspresi

BISINDO adalah komunikasi visual, tentu saja ekspresi berperan besar dalam menghidupkan suasana percakapan. Dengan mempelajari BISINDO dapat melatih dan memperkaya ekspresi Anda.

Otak Kiri-Kanan Seimbang
Otak Kiri-Kanan Seimbang

Percaya atau tidak, Bahasa Isyarat dapat membantu keseimbangan perkembangan otak kiri dan kanan serta meningkatkan kecerdasan!

Jaringan Lebih Luas
Jaringan Lebih Luas

Anda akan lebih mudah terhubung dengan komunitas Tuli dan mempunyai banyak teman-teman Tuli. Selain itu, Anda berkesempatan menjadi Juru Bahasa Isyarat (JBI).

Komunikasi tanpa Hambatan
Komunikasi tanpa Hambatan

Dengan BISINDO, komunikasi tetap dapat dilakukan dalam berbagai situasi yang tidak mendukung sekalipun! Jarak terlalu jauh? Suasana terlalu bising? Bahkan di dalam air? Semua dapat diatasi dengan BISINDO!

Area Kelas Pusbisindo Cabang

Pusbisindo mempunyai cabang yang tersebar di 13 (tiga belas) Provinsi. Setiap cabang sudah membuka kelas Bahasa Isyarat di daerah masing-masing. Bagi Anda yang berdomisili di daerah yang sudah terdapat cabang Pusbisindo, dapat langsung menghubungi kontak cabang yang tertera di bawah ini.

Kolaborasi Kelas BISINDO

PUSBISINDO telah menjalin berbagai kolaborasi dalam bentuk workshop dan kelas BISINDO dalam rangka sosialisasi Bahasa Isyarat dengan para pihak di bawah ini:

Ukrida
Wework
Starbucks
traveloka
Grab
Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia (Kominfo)
Gojek
Kementerian Keuangan
Jalin Mimpi
Universitas Indonesia
ILO
Garuda
Pertanyaan yang paling sering diajukan:
Apakah Bahasa Isyarat setiap daerah di Indonesia sama?

Bahasa Isyarat setiap daerah di Indonesia berbeda-beda. Karena BISINDO merupakan Bahasa Alamiah yang muncul dan dikembangkan oleh masyarakat Tuli sesuai dengan ciri khas daerah tersebut.

Pertanyaan yang paling sering diajukan:
Siapa saja yang bisa belajar BISINDO?

Semua orang dapat belajar BISINDO termasuk Tuli, anak dengar, orang tua, guru SLB, terapis, psikolog, para profesional dan siapa pun dari semua kalangan dan lapisan sosial. Tetapi PUSBISINDO hanya menyediakan kelas untuk umur 18 tahun ke atas. Untuk anak di bawah 18 tahun bisa belajar secara privat.

Asal Usul BISINDO dan PUSBISINDO

Keputusan dari Kementerian Pendidikan dan Budaya Nomor 0190/P/1994 tanggal 1 Agustus 1994 untuk membuat Kamus Sistem Isyarat Bahasa Indonesia (SIBI) menimbulkan perselisihan antara Komunitas Tuli, yaitu termasuk Gerakan untuk Kesejahteraan Tuna Rungu Indonesia (Gerkatin), dengan tim perumus Kamus SIBI. Dewan Pengurus Pusat Gerkatin mengangkat isu ini untuk didiskusikan bersama di Kongres Nasional keenam Gerkatin di Bali pada tahun 2002. Berdasarkan hasil keputusan dari Kongres Nasional tersebut, nama Bahasa Isyarat Indonesia ditetapkan secara resmi dan kemudian disingkat menjadi Bisindo dengan tujuan mempertahankan bahasa isyarat alamiah.

Kemudian untuk memperkuat status bahasa isyarat sebagai bahasa, Gerkatin mulai bekerjasama dengan The Center for Sign Linguistics and Deaf Studies The Chinese University of Hong Kong dan Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia. Para perwakilan Tuli di setiap daerah di seluruh Indonesia juga meminta agar segera mendirikan wadah pengembangan dan penelitian bahasa isyarat di Kongres Nasional Gerkatin di Makassar pada tahun 2006. Pada akhirnya, Pusat Bahasa Isyarat Indonesia (Pusbisindo) diresmikan dalam Rapat Kerja Nasional Pertama pada tahun 2009 di Jakarta.

Follow Us:
Kontak Kami

Apabila anda mempunyai pertanyaan mengenai kelas, kolaborasi, serta permintaan narasumber atau wawancara.

Dapat mengirimkan Email atau hubungi kami melalui Whatsapp

Alamat Surat

Jl H. Umaidi No.39 A, Komplek Depkes Rawa Bambu 2 Pasar. Minggu, Jakarta Selatan - DKI Jakarta 12529 Indonesia


Catatan: Yang ingin mengunjungi kantor PUSBISINDO, diharapkan untuk membuat janji terlebih dahulu melalui Email atau Whatsapp.

Informasi Kontak

Email: pusbisindo@gmail.com

Whatsapp (Hanya Chat): +62 812 8000 2902

Jam Kerja:

Senin - Jumat: 08.00 - 17.00

Sabtu: 09.00 - 12.00

Minggu dan tanggal merah: Libur

TOP
Info & Pertanyaan
HUBUNGI KAMI